Scroll Untuk Membaca Artikel
Advertorial

Bupati Bondowoso Salurkan Bantuan Alat Usaha Dari Baznas

×

Bupati Bondowoso Salurkan Bantuan Alat Usaha Dari Baznas

Sebarkan artikel ini
Bupati Salurkan Bantuan Alat Usaha Dari Baznas

BONDOWOSO, Limadetik.com — Demi meningkatkan perekonomian masyarakat di berbagai bidang usaha, Bupati Bondowoso Amin Said Husni buka Pelatihan Manajemen Usaha Kecil dan Penyaluran Bantuan Alat Usaha Produktif melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Bondowoso yang di gelar di Pendopo Bupati Bondowoso,Kamis (6/9/2018).

Pelatihan ini bermaksud agar bantuan tersebut bisa berguna dengan keterampilan yang dimiliki masing-masing peserta,sehingga barang tersebut tidak akan sia-sia.

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Secara simbolis Bupati Amin serahkan beberapa peralatan seperti Rombong Bakso, Mesin Jahit, Alat Masak dan lain sebagainya kepada beberapa penerima Zakat (Musytakhih).

Dalam sambutannya Bupati Amin menghimbau agar bantuan tersebut bisa digunakan dengan baik dan benar.

“Saya berharap kepada semua penerima manfaat agar bantuan tersebut digunakan sebagaimana tujuannya, selain mengembangkan usaha juga bisa berdaya yang tadinya kurang mampu bisa menjadi mampu, karena banyak yang saya temui di Desa-desa yang sudah pernah mendapatkan bantuan dari pemerintah, dengan seribu alasan mereka menjual bantuan peralatan sehingga pemberdayaan kepada masyarakat dirasa kurang maksimal” tegas Bupati Bondowoso dua periode ini.

Amin juga menambahkan perlunya pengawasan Kepala Desa/Lurah setempat agar bantuan tersebut betul-betul digunakan sebagai mana mestinya.

Muhammad Masrur Husnan mewakili Baznas Bondowoso juga menjelaskan bahwa bantuan ini bisa didapat atas usulan dari para Musytakhih dengan mengajukan permohonan ke Baznas dengan beberapa persyaratan dari desa setempat. (budhi/rud)

× How can I help you?