Scroll Untuk Membaca Artikel

Tim Saber Pungli OKU Lakukan Rapat Koordinasi

×

Tim Saber Pungli OKU Lakukan Rapat Koordinasi

Sebarkan artikel ini
Fotor 152102049149662

BATURAJA, Limadetik.com – Tim Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menggelar rapat satgas saber pungli terkait peran dan tugas anggotanya untuk memberantas pungutan liar di ruang rapat inspektorat kabupaten OKU, Sumsel, Rabu (14/3/2018).

IMG 20180314 WA0068
Foto posko satgas saber pungli OKU, sumatra selatan (foto : fikri)

Rapat saber pungli kali ini dihadiri Kapolres OKU yang diwakili Waka Polres, Dansubdenpom Baturaja, Pihak Kejaksaan Negeri OKU, Pihak Pengadilan Baturaja, dan Kasat Polisi Pamong Praja (Pol PP).

GESER KE ATAS
SPACE IKLAN

Kapolres OKU melalui Wakapolres nya menyampaikan, “Dalam rapat koordinasi dan evaluasi Saber Pungli untuk membahas rencana kerja kedepan,” kata Waka Polres OKU Kompol Suryadi.

Dirinya menambahkan bahwa rapat ini untuk mengevaluasi kinerja Satgas Saber Pungli Selain itu juga membahas Dana Desa (DD) termasuk permasalahan pungutan-pungutan liar.

Kompol Suryadi berharap kedepan nya kinerja Tim Saber Pungli agar lebih profesional dalam bekerja dan melaksanakan tugas sebagai amanah Undang-Undang untuk di jalankan sebagaimana mestinya.

Kepada masyarakat dan Tim Saber Pungli agar bersama-sama dapat mencegah pungli dan bahkan tidak menjadi oknum pelaku pungli

“Mari kita hilangkan budaya pungli dan tidak melakukan pungli,” Tegasnya.

(fikri/yd)

× How can I help you?